Margins
Islam book cover
Islam
Doktrin dan Peradaban
1992
First Published
4.24
Average Rating
626
Number of Pages

Islam semakin diharapkan tampil dengan tawaran-tawaran kultural yang produktif dan konstruktif, serta mampu menyatakan diri sebagai pembawa kebaikan untuk semua, tanpa eksklusifisme komunal. Orang muslim harus secara otentik mengembangkan paham kemajemukan masyarakat (pluralisme sosial), dituntut pula kesanggupan mengembangkan sikap-sikap saling menghargai antar sesama anggota masyarakat, dengan menghormati apa yang dianggap paling penting pada masing-masing orang dan kelompok. Nilai-nilai universal selalu ada pada inti ajaran agama yang mempertemukan seluruh umat manusia. Nilai-nilai universal itu harus diikatkan kepada kondisi-kondisi nyata ruang dan waktu agar memiliki kekuatan efektif dalam masyarakat, sebagai dasar etika sosial. Pembaca masih diberi ruang untuk bebas menyatakan diri dan mengambil peran, membangun dialog dalam suasana terbuka, dengan mengembangkan tradisi secara bebas dan tanpa prasangka, untuk kepentingan bersama. Diharapkan pembaca ikut mendorong tumbuhnya wawasan jauh ke depan dengan sikap jiwa yang tabah dan kukuh berpegang kepada cita-cita luhur, karena penuh harapan kepada Allah, Tuhan Yang Maha Esa.

Avg Rating
4.24
Number of Ratings
255
5 STARS
53%
4 STARS
27%
3 STARS
12%
2 STARS
4%
1 STARS
3%
goodreads

Author

Nurcholish Madjid
Nurcholish Madjid
Author · 7 books

Nurcholish Madjid (Cak Nur) merupakan ikon pembaruan pemikiran dan gerakan Islam di Indonesia. Gagasannya tentang pluralisme telah menempatkannya sebagai intelektual Muslim terdepan, terlebih di saat Indonesia sedang terjerumus di dalam berbagai kemorosotan dan ancaman disintegrasi bangsa. Sebagai tokoh pembaharu dan cendikiawan Muslim Indonesia, seperti halnya K.H Abdurrahman Wahid (Gus Dur). Nurholish Madjid sering mengutarakan gagasan-gagasan yang dianggap kontroversial terutama gagasan mengenai pembaharuan Islam di Indonesia. Pemikirannya diaggap sebagai sumber pluralisme dan keterbukaan mengenai ajaran Islam terutama setelah berkiprah dalam Yayasan Paramadina dalam mengembangkan ajaran Islam yang moderat.

548 Market St PMB 65688, San Francisco California 94104-5401 USA
© 2026 Paratext Inc. All rights reserved