
Part of Series
Pada tahun 1970 Hatta mulai banyak mengirim surat kepada Presiden Seeharto. Terutama ketika ia telah menjadi Penasihat Presiden serta Penasihat Komisi Empat untuk pemberantasan korupsi. Komisi ini terdiri dari Profesor Johannes, I.J. Kasimo, Anwar Tjokroaminoto, dan Wilopo. Hatta dalam bulan Januari 1970 mengirim surat kepada Presiden Soeharto, menyatakan ketidaksetujuannya atas kenaikan harga minyak bumi. Bulan berikutnya Hatta mengungkapkan kepada Presiden bahwa ia bayak menerima surat tengan korupsi. Ia juga memberi saran tentang calon menteri kesahatan karena mendengar bahwa Prof. G.A. Siwabessy akan mengundurkan diri. Hatta menyampaikan seorang dokter, ini ada kaitannya dengan fungsinya sebagai penasihat Presiden dan Komisi Empat, agar calon hendaklah seorang yang "tekun dan sanggup membersihkan Departemen Kesahatan dari anasir-anasir yang korup, terutama terdapat pada eselon atas". Alasannya banyak keputusan menteri yang tidak sampai lapisan bawah.
